Pembukaan Turnamen Voli di Karimun Ditandai dengan Servis Pertama Ramlan

Pembukaan Turnamen Voli di Karimun Ditandai dengan Servis Pertama Ramlan

Pembukaan turnamen voli di Meral, Karimun, Minggu (23/1). Foto: Fernando/Kepribetter.com

KEPRIBETTER.COM, Karimun – Pembukaan turnamen bola voli di RW 03, Kecamatan Meral, Karimun ditandai dengan servis pertama tokoh pemuda Karimun, Ramlan pada Minggu (23/1/2022).

Turnamen berlangsung sekitar dua minggu kedepan dengan diikuti sebanyak 26 tim (putra-putri) itu, bertempat di lapangan voli KBK Bukit Raya Permai Kelurahan Sungai Raya, Kecamatan Meral.

Pria kerap disapa Ram itu datang ke acara pembukaan kegiatan bola voli tersebut dia tidak sendiri didampingi oleh istrinya, Charli Donna yang merupakan Anggota DPRD Kabupaten Karimun.

Selain itu turut juga hadir Ketua Umum Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Karimun Ramli, Sekcam Meral Firman dan beberapa Lurah Kecamatan Meral Kabupaten Karimun.

“Selamat bertanding dan junjung tinggi aktipitas tim voli kita di turnamen ini.

Menang dan kalah hal yang biasa di pertandingan Kabupaten Karimun, Ramli mengharapkan, turnamen voli tersebut dijadikan sebagai untuk mengukur kemampuan baik para atlet manapun tim-timnya sudah sampai sejauh ini.

Penulis: Fernando

Pemerintah Provinsi Kepri